spot_img
spot_img

Ini Alasan Perceraian Tante Ernie dengan Sang Suami

Selebgram Tante Ernie akhirnya buka suara tentang alasan perceraian dengan sang suami dan hilang dari media sosial.

Kendati sudah lama menutup-nutupi, Tante Ernie memilih untuk menggugat cerai suaminya, pada 10 Agustus 2022 silam setelah retak sebulan sebelumnya dan resmi bercerai November 2022.

Tante Ernie menyebut sang suami memang benar berselingkuh dua kali dengan orang yang sama dalam rentang waktu 15 tahun.

Bahkan Tante Ernie mengonfirmasi uang transferan mantan suami kepada perempuan lain sebesar Rp72 juta.

Ini disampaikan Tante Ernie kepada Gofar Hilman pada konten Ngobrak, tayang Kamis (27/7/2023) malam.

Sebelumnya, Tante Ernie vakum dari media sosial hampir satu tahu dengan alasan berupaya menenangkan diri dulu dengan masalah yang menimpanya.

Dia tidak menyangka perceraian itu menimpa dirinya hingga merasa pada fase kaget dan menafikan yang terjadi.

Cerai

Lagipula, dia bukanlah orang yang mudah mencurahkan masalah hidupnya kepada orang lain. Bahkan pada taraf berat sekalipun, dia belum dapat menceritakan kepada keluarganya.

“Aku memang enggak mau ngomong-ngomong siapa-siapa aja. Pengin berdiam diri dan banyak mikir soal kejadian dalam hidupku,” sebutnya.

“Aku tuh enggak pernah berpikir itu terjadi, aku berada pada fase shock dan denial. Dan di situ tuh aku ngeras abelum bisa cerita ke orang lain dan masih memproses dan mikir sendiri,” katanya.

“Jadi aku pendem aja sendiri,” ujarnya.

Selain itu, Tante Ernie membenarkan uang transfer mantan suami sebesar Rp72 juta yang beredar di media.

“Kalo transfer 72 juta itu memang benar,” katanya.

Saat menggugat cerai, Ernie menegaskan bukti valid jadi alasan penguat bukan semata emosi sesaat.

Tante Ernie menambahkan perempuan yang ditransfer uangnya oleh mantan suami pernah ada dalam kehidupan sebelumnya.

Cerai

Dia beralasan menggugat cerai suami yang sudah tidak dapat memahami pikirannya, pun sebaliknya.

Sang suami selingkuh dengan seorang perempuan yang tidak disebutkan namanya dari Tante Ernie sewaktu masih berumah tangga.

Bahkan mantan suami pertama kali berselingkuh dengan orang yang sama ketika dia tengah hamil anak ketiga, sekitar 2008.

“Selama pernikahan aku, perempuan itu ada di masa lalu,” ungkapnya.

Dia melanjutkan ketika mengonfirmasi soal transferan itu, mantan suami berkilah hanya untuk membantu.

“Dijawabnya, ini bukan masalah masih ada hubungan atau enggak, bukan care, tapi kasihan,” ungkap Ernie mengulangi ucapan mantan suami.

Mendengar itu, Tante Ernie merasa janggal dengan alasan sang mantan suami mengingat pada masa lalu pernah main mata dengannya.

“Lu kasihan sama perempuan yang dulu pernah ada hubungan spesial dengan lu? Tapi pas saat transfer, lu enggak kasihan sama perasaan gua kalo gua tahu,” bebernya.

Mengetahui itu, hati Tante Ernie seperti diiris-iris saat tahu kejadian keduanya seperti berulang.

“Tapi ‘kan kenyataannya pas aku tahu beberapa belas tahun kemudian dari tahun yang lama sampai sekarang, ‘Kok, masih sih lu itu (berselingkuh dari gua)??’,” ungkapnya kesal.

Meski demikian, Tante Ernie tidak dapat memastikan sang mantan suami masih menjalin hubungan di belakangnya atau tidak, dalam rentang waktu selama itu.

“Cuman sebagai seorang istri, perempuan, of course aku enggak rela dong kayak gitu. Apalagi lu dulu pernah ada hubungan spesial ama ini orang,” jawabnya.

Tante Ernie kaget sang suami masih berselingkuh dengan perempuan yang sama, hampir belasan tahun kemudian.

“Begitu dibuka, ini adalah orang yang sama dengan yang waktu itu yang ada, ngeganggu rumah tangga kita,” sebutnya.

Belum lagi, Tante Ernie merasa sang mantan suami tidak kasihan dengannya setelah orang yang sama jadi selingkuhan sang mantan.

“Lu bilang kasihan, lu enggak kasihan ama gua, ya? Sakit dong hati gua,” ujarnya.

Masih Trauma

Cerai

Ketika perselingkuhan terungkap, Tante Ernie mengatakan mantan mertuanya minta si perempuan untuk tidak mengganggu mantan suaminya.

Tante Ernie menuturkan tak sengaja menguping ucapan si perempuan meminta maaf dan berjanji demikian.

Karena itu, Tante Ernie sudah memberikan kesempatan kedua kepada mantan suami kala itu. Dia mengaku tidak mau memperpanjang masalah itu dan memaafkan sang mantan suami. Terlebih anak-anaknya masih kecil dan tengah hamil belasan tahun lalu.

Bahkan mendiang ayah Tante Ernie pernah meminta untuk tidak bercerai saat itu.

“Pikirkan sekali lagi, ‘Apakah kamu seorang istri yang tanpa cela?’,” kata Ernie mengulangi ucapan mendiang ayahnya.

Rasa segan kepada kedua orangtuanya jadi alasan Tante Ernie memaafkan sang mantan suami hingga membuka lembaran baru.

Sayangnya, belasan tahun kemudian, mantan suami Tante Ernie masih berselingkuh dengan orang yang sama.

Belum lagi, Tanter Ernie geram setelah tahu sang mantan suami mentransfer uang sebanyak itu kepada perempuan yang sama belasan tahun lalu.

“Itu kenapa aku sedemikian kayak marah sekali waktu aku tahu itu transferan ke perempuan ini adalah perempuan yang sama, bukan perempuan baru,” ungkapnya.

“Perempuan yang dulu jadi pelakor istilahnya,” pungkasnya.

Karena itu, Tante Ernie tidak mau memberi kesempatan ketiga untuk sang mantan suami. Tentu saja, Gofar Hilman merasa heran Tante Ernie dapat diselingkuhi.

Namun Tante Ernie menyebut si pelakor lebih tua darinya hingga Gofar Hilman kelu lidahnya.

Soal mencari pasangan baru, Tante Ernie memilih tidak dulu karena masih ada trust issue. Akibat perselingkuhan pertama itu, perlu waktu lima tahun untuk menyembuhkan trauma.

Setiap kali ada telepon datang ke ponsel mantan suami, jantung Tante Ernie selalu berdegup kencang.

Dia risau mengira sang mantan suami dihubungi si pelakor yang dulu. Bahkan dia tidak mau calon pasangan akan mengalami masalah trust issue yang tengah dialaminya.

“Trauma itu membekas. Untuk saat ini belum ada (calon pasangan berikutnya), untuk orang berikutnya, kagak ada. Aku cuman mikirnya, ‘Kasihan nanti orang yang akan jadi pasangan aku berikutnya.’,” ucapnya.

“Karena pasti aku dengan pikiran yang banyak banget di kepala ini, akan jadi trust issue, ini orang ke mana-mana aku takut,” paparnya.

“Mungkin sebenarnya enggak ngapa-ngapain sebenarnya aku mikir, ‘Oh, lu ngapain, ya.’ Itu tuh akan lama (penyembuhannya). Dan aku mikir janganlah, karena aku belum siap, lebih baik enggak usah,” sebutnya.

Populer

6 Pantangan Saraf Kejepit yang Patut Diwaspadai

Pantangan saraf kejepit perlu diketahui untuk menghindari berbagai hal yang dapat memperlambat penyembuhan. Pantangan tersebut bisa berupa gerakan, aktivitas, maupun makanan tertentu yang bisa...

Teh Herbal Miliki 7 Manfaat bagi Kesehatan

Tak hanya rasanya yang nikmat, manfaat teh herbal bagi kesehatan juga telah dikenal sejak ratusan tahun silam. Salah satu khasiat yang paling dikenal adalah mengurangi...

Ketika Payudara Wanita Terlalu Besar Disebut Gigantomastia

Gigantomastia adalah pertumbuhan jaringan yang berlebihan di dalam payudara wanita, sehingga ukuran payudara terlihat sangat besar dan bentuknya tidak proporsional dengan tubuh. Kondisi ini...

9 Khasiat Madu untuk Kesehatan Tubuh Wanita

Khasiat madu untuk wanita ada banyak sekali, nih. Kandungan nutrisi dan antioksidannya yang melimpah membuat madu baik untuk memelihara kesehatan tubuh wanita. Bahkan, cairan...

Penyebab Vagina Kering dan Cara Mengatasinya

Vagina kering merupakan masalah yang cukup sering dikeluhkan oleh wanita. Ketika mengalami vagina kering, wanita akan merasa kurang nyaman atau bahkan nyeri, terutama ketika...

Tips Hidup Sehat Agar Bebas Penyakit

Menjalani pola hidup sehat memang sangat penting demi menjaga kualitas hidup. Sebab, menjalani hidup sehat bermanfaat menjaga daya tahan tubuh untuk melawan penyebab penyakit....

Waspada 5 Bahaya Minuman Manis terhadap Kesehatan

Di balik rasanya yang nikmat, ada bahaya minuman manis yang mengintai. Jenis minuman ini diketahui dapat memicu berbagai masalah kesehatan, terlebih jika dikonsumsi secara...

Penyebab Telinga Sakit Sebelah Kanan dan Cara Mengobatinya

Telinga sakit sebelah kanan dapat disebabkan oleh beberapa kondisi, mulai dari penumpukan kotoran hingga gendang telinga pecah. Jika dibiarkan, masalah ini dapat memicu terjadinya gangguan...