spot_img
spot_img

Ririe Fairus Mengaku Move On, Rela Mantan Suami Nikahi Nissa Sabyan

Ririe Fairus mengaku sudah move on dan masih menjalin hubungan baik dengan mantan suami Ayus Sabyan.

Sebelumnya, rumah tangga Ririe Fairus dan Ayus Sabyan diguncang prahara dugaan perselingkuhan dan berujung perceraian.

Kehadiran orang ketiga, yang diduga Nissa Sabyan, membuat bahtera rumah tangganya terguncang.

Kini, Ririe mengaku sudah move on, pengakuan tersebut diungkapkannya saat menjadi bintang tamu dalam Podcast YouTube Cam On Entertainment, yang tayang pada Kamis, (27/7/2023).

“Alhamdulillah baik banget. Kita kalau ketemu malah kayak temen musuhan yang keplak-keplakan.”

“‘Kok gini sih gini’, jadi sudah seasik itu kayak teman,” jelas Ririe.

Dia mengaku tak mempunyai dendam, justru merasa dirinya telah mati rasa. “Udah mati rasa kali ya, kita sama-sama kayak temenan aja,” imbuhnya.

Diakui oleh Ririe Fairus bahwa kini ia sudah move on dari sang mantan. Bahkan, keinginan untuk rujuk itu pun tak pernah terlintas dalam benaknya.

“Move on, nanti diomelin (netizen) lagi disangka belum move on.”

“Dibilangnya aku kalau lagi videoin pas ada dia dibilang aku belum move on, ngarep rujuk,” ungkapnya dengan tawa.

Setelah move on dari sang mantan dan melanjutkan hidup bersama anak-anak sebagai single parent, Ririe Fairus justru merasa hidupnya jauh lebih berkualitas.

Ririe Fairus pun merasa bersyukur telah melewati masa-masa yang sulit.

“Kalau aku masih bertahan belum tentu aku bisa ceria sekarang.”

“Selama proses move on aku tuh pendiam banget.”

“Lebih sering di kamar kayak introvert banget, nggak mau keluar kemana-mana.”

“Makanya pas udah move on udah ngerasa lega, kembali lagi aslinya aku kayak gini, rame,” terangnya.

Perihal kabar mengenai Ayus Sabyan bakal menikah lagi, Ririe menyambut baik akan kabar ini.

Terlebih, ia mendukung penuh keputusan dari sang mantan suami. “Aamin. Doain dong bareng-bareng, aminlah. Yang namanya orang mau melaksanakan ibadah.”

“Kita doain dong yang baik-baik aamiin. Mudah-mudahan dengan segera.”

“Jangan lupa undang-undang ha ha ha,” pungkasnya.

Populer

6 Pantangan Saraf Kejepit yang Patut Diwaspadai

Pantangan saraf kejepit perlu diketahui untuk menghindari berbagai hal yang dapat memperlambat penyembuhan. Pantangan tersebut bisa berupa gerakan, aktivitas, maupun makanan tertentu yang bisa...

Teh Herbal Miliki 7 Manfaat bagi Kesehatan

Tak hanya rasanya yang nikmat, manfaat teh herbal bagi kesehatan juga telah dikenal sejak ratusan tahun silam. Salah satu khasiat yang paling dikenal adalah mengurangi...

Ketika Payudara Wanita Terlalu Besar Disebut Gigantomastia

Gigantomastia adalah pertumbuhan jaringan yang berlebihan di dalam payudara wanita, sehingga ukuran payudara terlihat sangat besar dan bentuknya tidak proporsional dengan tubuh. Kondisi ini...

9 Khasiat Madu untuk Kesehatan Tubuh Wanita

Khasiat madu untuk wanita ada banyak sekali, nih. Kandungan nutrisi dan antioksidannya yang melimpah membuat madu baik untuk memelihara kesehatan tubuh wanita. Bahkan, cairan...

Penyebab Vagina Kering dan Cara Mengatasinya

Vagina kering merupakan masalah yang cukup sering dikeluhkan oleh wanita. Ketika mengalami vagina kering, wanita akan merasa kurang nyaman atau bahkan nyeri, terutama ketika...

Tips Hidup Sehat Agar Bebas Penyakit

Menjalani pola hidup sehat memang sangat penting demi menjaga kualitas hidup. Sebab, menjalani hidup sehat bermanfaat menjaga daya tahan tubuh untuk melawan penyebab penyakit....

Waspada 5 Bahaya Minuman Manis terhadap Kesehatan

Di balik rasanya yang nikmat, ada bahaya minuman manis yang mengintai. Jenis minuman ini diketahui dapat memicu berbagai masalah kesehatan, terlebih jika dikonsumsi secara...

Penyebab Telinga Sakit Sebelah Kanan dan Cara Mengobatinya

Telinga sakit sebelah kanan dapat disebabkan oleh beberapa kondisi, mulai dari penumpukan kotoran hingga gendang telinga pecah. Jika dibiarkan, masalah ini dapat memicu terjadinya gangguan...